Lintas5.com, Kota Bekasi- Sejumlah pejabat eselon III, IV dan pejabat fungsional di lingkup Pemkot Bekasi menempati jabatan baru yang dilantik oleh Pj Sekda Kota Bekasi Junaedi. Selasa (18/7/2023) di ruang Nonon Sontani Pemkot Bekasi.
Salah satu pejabat di lingkup Pemkot Bekasi yang dilantik Pj Sekda Junaedi |
Namun dari pelantikan tersebut ada seorang pejabat di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemkot Bekasi bernama Sowi Hidayatullah yang urung dilantik menjadi lurah Bantargebang.
Isu yang diterima redaksi Lurah Bantargebang Satim Susanto tidak bersedia dipindah.
Padahal dari data nama-nama pejabat yang dimutasi dan rotasi jelas terpampang nama pria kelahiran tahun 1970 itu sebagai salah satu undangan yang diharapkan kehadirannya di pelantikan tersebut ditambah ada catatan agar hadir bersama istri dengan memakai pakaian DWP.
Dari pantauan di lokasi Pemkot Bekasi, Sowi sudah berpakaian lengkap siap menjadi camat di Bantar Gebang. Namun malang tak dapat ditolak, dirinya tak jadi dilantik.
Kepala BKPSDM Nadih pun belum memberi penjelasan pada media terkait alasan tidak dilantik nya Sowi dengan jabatan baru.(*)